Malang, 1 Februari 2024 – Pascasarjana Universitas Islam Malang (UNISMA) dan Institut Agama Islam (IAI) Al Karimiyah Depok, Jawa Barat, menjalin kerja sama dalam rangka meningkatkan spirit pengembangan akademik. Kolaborasi ini diinisiasi dalam kunjungan delegasi S2 Pendidikan Agama Islam (PAI) IAI ke Pascasarjana UNISMA.
Delegasi yang dipimpin oleh Rektor IAI Dr. H. A. Fatih Ghozali, MM, didampingi Wakil Rektor I, Acep Muwahid Muhammadi, Kepala Program Studi (KPS) S2 PAI, Dr. Syahril dan beberapa dosen, berkunjung ke Pascasarjana UNISMA dengan tujuan memperkuat sinergi antarlembaga. Dalam pertemuan tersebut, pihak Pascasarjana IAI menginisiasi berbagai bentuk kerja sama, dengan harapan dapat segera dilaksanakan kegiatan bersifat kolaboratif.
Baca pula KMM Unisma Lakukan Pembelajaran Berbasis AI Melalui Media Canva
Salah satu inisiatif yang diusung adalah pelaksanaan kelas bersama (class joint), kuliah tamu (guest lecture), dan penelitian bersama (joint research). Kegiatan-kegiatan tersebut diharapkan dapat dilakukan baik secara tatap muka maupun secara daring, sehingga memberikan fleksibilitas dalam pelaksanaannya.
Pihak Pascasarjana UNISMA menyambut positif inisiatif kerja sama ini. Direktur Pascasarjana UNISMA secara langsung memberikan ruang terbuka bagi kedua lembaga untuk bekerja sama di berbagai bidang, terutama dalam konteks akademik, seperti pengajaran, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat.
Silaturahmi antara kedua belah pihak diharapkan dapat menjadi pendorong semangat pengembangan akademik dan kemajuan, sesuai dengan ekspektasi masing-masing lembaga. Kerja sama ini diharapkan dapat membuka pintu bagi pertukaran pengetahuan dan pengalaman antar akademisi serta memperkuat posisi keduanya dalam menghadapi dinamika perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan pula mampu melahirkan inovasi-inovasi baru dalam dunia pendidikan tinggi Islam di Indonesia, sekaligus memberikan kontribusi positif bagi peningkatan kualitas dan relevansi pendidikan agama Islam di masyarakat.
Baca pula Pascasarjana Rapatkan Barisan di Awal Tahun 2024