OSHIKA Pasca Hari Kedua

Orientasi Studi dan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru, OSHIKA, hari kedua untuk Program Pascasarjana Unisma diselenggarakan Kamis 1 Oktober 2020.

OSHIKA terbagi menjadi dua sesi. Sesi pertama merupakan paparan dari Wakil Direktur I, Dr. Nur Fajar Arief, M.Pd mengenai Peraturan Akademik dan Kegiatan Kemahasiswaan. Dilanjutkan oleh Penjelasan Layanan Administrasi Pascasarjana oleh Wakil Direktur II, Dr. Rulam Ahmadi.

Baca pula Orientasi Pasca Hari Ketiga

Sesi kedua OSHIKA pada hari ini berupa Pengenalan Program Studi oleh masing-masing Ketua Program Studi.

Untuk diketahui, rangkaian OSHIKA digelar selama tiga hari melalui video telekonferensi dan live streaming youtube. Yakni pada 30 Oktober hingga 2 Oktober 2020. (Nad/Al/PPS)

Baca pula OSHIKA Pasca Hari Pertama