4 Pilar Pribadi Ideal diberikan saat LKMM FEB Unisma

memberikan materi pribadi ideal

Prof. M, Mas’ud Said, MM., Ph,D Direktur Pascasarjana sampaikan 4 pilar pribadi ideal kepada 400 Mahasiswa FEB yang mengikuti Studium Generale Latihan Kepemimpinan dan Manajemen Mahasiswa (LKMM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis 2019. Agenda yang dilaksanakan pada 16 Desember 2019 di Hall Abdurrahman Wahid Gedung Ali bin Abi Tholibin lantai 7. LKMM ini diikuti oleh mahasiswa semester 1 dari berbagai prodi di antaranya Manajemen, Akuntansi dan Perbankan Syariah.

Agenda yang dibuka oleh Dekan FEB Universitas Islam Malang tersebut berlangsung meriah. Ibu Nur Diana, SE., M.Si selaku Dekan FEB menekankan kepada kepemimpinan agar ditumbuhkan. Beliau berharap mampu menumbuhkan pemimpin-pemimpin nasional dari  FEB Unisma.

Baca pula Publikasi Ilmiah adalah sedekah

Prof Mas’ud sampaikan 4 pilar pribadi ideal, yaitu  kuat di bidang akademik, memiliki kemampuan sosial politik yang kuat, Keterampilan yang distingtif, dan tingginya spiritualitas/religiusitas. Keempat pilar pribadi ideal ini dibentuk oleh keluarga, lingkungan dan organisasi. Struktur lingkungan strategis pendukung karakter sumber daya manusia ideal meliputi: keluarga, pendidikan, lingkungan pertemanan, talent development, organisasi, dan keamanan dari bahaya penyalahgunaan narkoba maupun moral hazard.

Prof Masud Said di hadapan 400 mahasiswa FEB yang mengikuti LKMM

Prof. Masud Said juga memberi Tips menjadi pribadi bekualitas sekaligus kunci keberhasilan akademik. Profesor bidang Ilmu Adminitrasi ini berikan tips menjadi pribadi yang berkualitas sebagai suplemen pilar pribadi berkualitas.

Baca pula Teken Naskah Kerjasama dengan UPM Probolinggo

Tips keberhasilan itu mencakup (1) Concern pada pendidikan yang baik, (2) Asah dan kembangkan talenta  positif, (3) Kembangkan lewat kelompok profesi, (4) Kuatkan komunikasi dengan bahasa, IT dan relasi yang konstruktif. Kunci keberhasilan akademik menurut Prof. Mas’ud di antaranya: kematangan sosial, sikap individu, kolaboratif, latihan yang berlatih, kecerdasan dan strategi yang baik.